Pelatihan Penggunaan Google Trends untuk Analisis Tren Pasar bagi Pelaku UMKM Desa Legok

Authors

  • Cynthia Sari Dewi Universitas Pembangunan Jaya

DOI:

https://doi.org/10.31004/jh.v5i1.2170

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Desa Legok, Tangerang, dalam memanfaatkan teknologi digital, khususnya Google Trends, untuk mendukung analisis pasar dan strategi pemasaran. Workshop ini dilakukan melalui pendekatan workshop yang melibatkan pemaparan materi dan praktik langsung. Peserta diajarkan cara menggunakan Google Trends untuk mengidentifikasi tren pencarian, menganalisis data geografis, mengidentifikasi topik terkait, serta memantau pesaing. Studi kasus diberikan dengan penggunaan kata kunci produk local untuk menganalisis pola pencarian dan preferensi pasar. Hasil workshop menunjukkan bahwa peserta tidak hanya memahami fungsi Google Trends tetapi juga mampu mengaplikasikannya dalam menyusun strategi pemasaran berbasis data untuk produk mereka. Pelaku UMKM menyadari pentingnya pemanfaatan alat digital untuk meningkatkan daya saing, memperluas pasar, dan mengembangkan usaha mereka di era digital. Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan dampak berkelanjutan dengan memperkuat kapasitas pelaku UMKM dalam menghadapi persaingan pasar yang semakin dinamis, sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat lokal. Program ini juga menjadi landasan bagi pelaksanaan workshop lanjutan yang dapat memperkenalkan alat digital lainnya untuk mengoptimalkan pengelolaan usaha.  

Downloads

Published

2025-01-22

How to Cite

Dewi, C. S. (2025). Pelatihan Penggunaan Google Trends untuk Analisis Tren Pasar bagi Pelaku UMKM Desa Legok. Journal Of Human And Education (JAHE), 5(1), 149–156. https://doi.org/10.31004/jh.v5i1.2170

Issue

Section

Articles