Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui Produksi Olahan Yoghurt Buah Naga Di Desa Bukit Lembah Subur, Kerumutan, Pelalawan

Authors

  • Sayuti Irda Universitas Riau
  • Imam Mahadi Universitas Riau
  • Harlis Harlis Universitas Jambi
  • Darmawati Darmawati Universitas Riau
  • Nursal Nursal Universitas Riau

DOI:

https://doi.org/10.31004/jh.v4i6.1704

Abstract

Telah dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa pelatihan pembuatan yoghurt kulit buah naga kepada masyarakat Desa Bukit Lembah, Kecamatan Kerumutan, Kabupaten Pelalawan. Kegiatan ini merupakan aplikasi dari Pengabdian Bina Desa yang bertujuan meningkatkan kegiatan ekonomi masyarakat desa dengan produksi produk Yoghurt buah naga yang khas dan bernilai jual. Kegiatan pengabdian dilakukan dalam tiga tahap yakni; tahap sosialisasi kepada masyarakat, tahap pelatihan dan tahap bimbingan pembuatan yoghurt dari kulit buah naga. Tahap sosialisasi dilakukan dengan bekerja sama dengan pemerintah desa, Tim Penggerak PKK, serta guru – guru sekolah dari Desa Bukit Lembah Suburl. Tahap pelatihan dilakukan dengan metode demonstrasi langsung, bimbingan dan diskusi terbuka berkaitan dengan pembuatan Yoghurt dari kulit buah naga. Hasil dari kegiatan ini didapat produk Yoghurt kulit buah naga dengan cita rasa khas, sehat dan bernilai jual

Downloads

Published

2024-11-06

How to Cite

Irda, S. ., Mahadi, I. ., Harlis, H., Darmawati, D., & Nursal, N. (2024). Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui Produksi Olahan Yoghurt Buah Naga Di Desa Bukit Lembah Subur, Kerumutan, Pelalawan. Journal Of Human And Education (JAHE), 4(6), 33–39. https://doi.org/10.31004/jh.v4i6.1704