Analisis Pengembangan Kerajinan Tas Tali Kur Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang

Authors

  • Ibnu Radwan Siddik Turnip Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Rizqia Amanda Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Ibnu Habib Wahyudi Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.31004/jh.v3i2.183

Abstract

UMKM di Indonesia telah menjadi bagian penting dari sistem perekonomian di Indonesia. Hal ini dikarenakan UMKM merupakan unit-unit usaha yang lebih banyak jumlahnya dibandingkan usaha industri berskala besar dan memiliki keunggulan dalam menyerap tenaga kerja lebih banyak dan juga mampu mempercepat proses pemerataan sebagai bagian dari pembangunan UMKM yang terdapat di Desa Saentis Kabupaten Deli Serdang salah satunya tas tali kur. Namun, usaha tersebut maaih memiliki keterbatasan yang menjadi permasalahan, seperti strategi [emasarannya yang masih belum teroganisir dengan baik. Artikel ini berjudul “Analisis Pengembangan Kerajinan Tas Tali Kur Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang”. Tujuan penulisn artikel ini untuk mengetahui alat dan bahan yang digunakan dalam proses pembuatan tas tali kur, dan untuk mengetahui proses pembuatan tas tali kur serta hasil akhir dan proses pemasaran kerajinan tas tali kur di Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang. Sumber data diperoleh melalui tahap observasi dan wawancara terhadap pemilik kerajinan, pengrajin setempat kemudian data diolah dengan model Miles dan Huberman (1984) yakni dengan mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan. Dengan demikian hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: Alat yang digunakan yaitu gunting, pita ukur, jarum jahit dan pemantik sedangkan bahan yang digunakan antara lain tali kur, benang jahit, resleting dan kain. Proses pembuatan macramé terdiri dari penyiapan alat, pemotongan tali, menyimpulkan tali, pembuatan motif simpul macramé. Pemasaran dilakukan secara online yakni melalui instagram

Downloads

Published

2023-08-22

How to Cite

Turnip, I. R. S. ., Amanda, R. ., & Wahyudi, . I. H. . (2023). Analisis Pengembangan Kerajinan Tas Tali Kur Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang. Journal Of Human And Education (JAHE), 3(2), 155–164. https://doi.org/10.31004/jh.v3i2.183