Optimalisasi Self Efficacy Akseptor KB melalui Edukasi Kesehatan Reproduksi dan Penggunaan Kontrasepsi di Desa Cadaskertajaya Karawang

Authors

  • Salman Salman Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Uway Wariah Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Irma Hamdanyani Pasaribu Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Irene Virda Sakina Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Giga Anugerah Universitas Singaperbangsa Karawang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jh.v4i2.814

Abstract

Ledakan populasi penduduk di tahun 2030 berpotensi meningkatkan angka kematian ibu (AKI), karena merupakan salah satu faktor penyebab kematian ibu di Indonesia dan juga di dunia. Laju pertumbuhan penduduk di kabupaten karawang sejak tahun 2010-2020 mencapai 1,33%, Dengan total penduduk 2.44 Juta Jiwa yang didominasi oleh penduduk Usia produktif (15-64) tahun sebesar 71.35% angka ini lebih besar dari jawa barat yang hanya sebesar 70,68% sehingga kabupaten karawang saat ini masih dalam masa bonus demografi. Tingginya pertumbuhan penduduk ini dapat diatasi salah satunya dengan upaya mengendalikan fertilitas yaitu penggunaan Kontrasepsi. Tujuan pengabdin ini untuk meningkatkan jumlah pengguna kontrasepsi dan mengurangi kejadian unmet need KB pada akseptor KB melalui peningkatan pengetahuan dan efikasi diri. Bentuk kegiatan dengan memberikan edukasi kesehatan berupa penyuluhan, curah pendapat, dan tanya jawab mengenai kesehatan reproduksi dan penggunaan kontrasepsi kepada 76 akseptor KB yang bertempat di Desa Cadaskertajaya Kabupaten Karawang. Hasil  kegiatan  menunjukan  bahwa  terjadi  peningkatan pengetahuan  akseptor KB setelah  dilakukan  pretest  dan  post  test  pada  kegiatan  penyuluhan. Sedangkan  pada  hasil efikasi diri menunjukan  adanya peningkatan yang signifikan. Oleh  karena  itu,  kegiatan  ini  membuktikan  bahwa  penyuluhan  mampu  meningkatkan pengetahuan dan efikasi diri pada akseptor KB di Desa Cadaskertajaya Kabupaten Karawang.

Downloads

Published

2024-04-19

How to Cite

Salman, S., Wariah, U. ., Pasaribu, . I. H. ., Sakina, . I. V. ., & Anugerah, G. . (2024). Optimalisasi Self Efficacy Akseptor KB melalui Edukasi Kesehatan Reproduksi dan Penggunaan Kontrasepsi di Desa Cadaskertajaya Karawang. Journal Of Human And Education (JAHE), 4(2), 224–230. https://doi.org/10.31004/jh.v4i2.814